Hosting Unlimited Indonesia

Jaksa Agung lantik 100 Orang Satgasus

Written By Unknown on Thursday, January 8, 2015 | Thursday, January 08, 2015

Gedung Kejaksaan Agung
Jakarta: Sebanyak 100 orang terpilih menjadi anggota tim satuan tugas khusus (satgasus) korupsi. Rencananya, mereka bakal diambil sumpah jabatannya besok, Kamis (8/1/2015).

"Besok pagi jam 10, Pak Jaksa Agung melantik dan mengambil sumpah satgasus. Jumlahnya one hundred (100), hebat kan?!" ujar Jaksa Agung Muda bidang Pidana Khusus, Widyo Pramono di gedung Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, Rabu (7/1/2015).

Disampaikan Widyo, seratus orang ini sudah melewati seleksi ketat. Penyaringan dimulai dari kejaksaan negeri, kejaksaan tinggi dan terakhir di tim seleksi Kejaksaan Agung. Ada beberapa kriteria yang harus dimiliki para calon anggota satgasus.

Antara lain, jaksa yang berpengalaman menangani kasus korupsi di daerah, memiliki jejak rekam bersih dan berintegritas baik. "Track record dia teruji dan tidak memiliki kredit poin jelek," kata Widyo.

Nantinya, tim satgasus ini akan membantu menangani kasus korupsi di daerah. Namun hanya pada beberapa kasus dengan bobot yang dianggap tak mampu dituntaskan kejaksaan di daerah.

"Kalau daerah cukup (mampu) ya daerah lah. Pokoknya, daerah yang kewalahan daerah yang agak berat menangani itu, (satgasus) akan turun di wilayah," terang Widyo. (mnews/mk05)

0 komentar: